Pria dan wanita, apa bedanya???

Monday, October 15, 2007

Sebelumnya gw ingin menyampaikan bahwa postingan ini sebagian besar bersumber dari buku karangan Allan and Barbara Pease yang berjudul "Why Men Don't Listen And Women Can't Read Maps". Buku International Best Seller ini mengungkap perbedaan pikiran pria dan wanita agar sukses membina hubungan ( cukup berat jua postingannya...). Bagi kakak2 yang udah pernah dengar atau baca buku ini silahkan lewatkan postingan ini, tapi jangan lewatkan untuk memberi komentar, mengisi shoutbox, voting (disarankan untuk mengisi pilihan paling atas....xixixixi) , atau cuma nongkrong di blog gw yang cupu ini. Thank's before...

Oya, tak lupa juga dalam hal ini gw bukanlah penjahat gender ( begitu gw menyebutnya ) karena dalam kenyataanya pria dan wanita memanglah berbeda. Mulai dari susunan otaknya, cara berpikir, bentuk tubuh ( walaupun ada yang hampir sama, tapi itu hanyalah masalah hormon ). Kalau boleh di ibaratkan wanita berasal dari planet Venus dan pria berasal dari planet Mars, sungguh sangat berbeda.

Sebelumnya kita kilas balik dulu ke zaman purba ( hhmm...zaman manusia purba maksud gw ). Pada zaman ini para pria dituntut untuk berburu sedangkan para wanita dituntut untuk menjaga kediaman mereka, mulai dari anak- anak dan tempat mereka tinggal. Dari sinilah, sebagai seorang pemburu pria memerlukan penglihatan yang yang memungkinkan mereka untuk membidik dan mengejar sasaran di kejauhan. Sedangkan wanita memerlukan penglihatan yang lebar agar dapat memantau binatang buas yang menyelinap ke dalam kediaman mereka. Hal inilah yang mempengaruhi pria dan wanita modern saat ini.

Wanita tidak saja memiliki lebih banyak jenis kerucut dalam retinanya, tetapi mereka jua memiliki pandangan ke sekeliling yang lebih lebar dari pada pria. Seorang wanita memiliki perangkat lunak ( software dunk...xixixi ) yang memungkinkan dirinya menerima gambar lengkungan setidaknya 45 derajat sebaai gambar bagi setiap sisi dan kepalanya serta bawah hidungnya. Jangkauan mata wanita lebih dari 180 derajat.

Sedangkan mata seorang pria lebih besar daripada wanita dan otak pria menyusunnya seperti bentuk terowongan penglihatan yang artinya pria dapat melihat lebih jelas, tepat dan lebih jauh pada benda- benda di depannya.

Hal ini juga yang menyebabkan mengapa pria dan wanita sering bertengkar ketika pria tersebut diminta untuk mencari sesuatu di sebuah media seperti kulkas. Pria akan kesulitan untuk mencari sebuah mentega di dalam kulkas di bandingkan dengan wanita karena faktor diatas. Atau juga mengapa pria lebih sering tertangkap basah ketika sedang mengerlingkan mata pada seorang wanita. Bahkan menurut penelitian kadang- kadang seorang wanita lebih sering mengerling kepada pria daripada pria itu sendiri. Namun hal ini jarang diketahui oleh pria...Nah lo??

Hari Kemenangan

Sunday, October 14, 2007

Akhirnya datang juga hari yang di tunggu- tunggu umat muslin se dunia. Hari kemenangan itu telah tiba. Banyak pengalaman indah yang tercipta pada hari kemenangan ini, walaupun sebenarnya tidak begitu. Menjelang datangnya hari Kemenangan itu, ketika itu pula tradisi mudik lahir. Walaupun hanya untuk sekedar bertemu, berkumpul, dan bermaaf- maafan tapi mereka tak peduli dengan ketidaknyamanan yang mereka terima di perjalanan. Mereka rela untuk berdesak - desakan di perjalanan, rela untuk merogoh kocek lebih walaupun sebenarnya hanya itu lah harta yang tersisa. Sungguh pengalaman yang "indah"

Bagi gw, ini berarti sudah untuk ke- 2 kali nya gw merayakan lebaran di rantau. Yup, itu berarti gw tidak melakukan ritual mudik untuk ke - 2 kalinya. Senang bercampur sedih, senang karena masih bisa merayakan Hari Kemengan ini dengan tersenyum, dan bisa merasakan hal yang baru (biasanya yang baru lebih menarik) dan berbeda dari lebaran kali ini, sedih karena merayakan Hari Kemenangan tanpa keluarga besar. Mungkin karena sudah yang ke- 2 kalinya makanya bagi gw hal ini udah lumayan biasa, mungkin tidak bagi pemula..:) (yang sabar ya,,,).

Satu yang membuat gw kurang nyaman dalam lebaran kali ini, ketika negara ini tidak bisa menetapkan kesamaan dalam melakukan Lebaran, walaupun dalam beberapa hal perbedaan merupakan hal yang biasa. Kapan kita bisa bersatu, jika masih ada yang seperti ini. Mengapa negara lain bisa??

Selamat Hari Raya Idul Fitri

Wednesday, October 10, 2007

Tak terasa hampir sebulan kita menjalani ibadah puasa. Banyak cobaan yang kita hadapi dalam menggapai semua itu. Hanya orang- orang berimanlah yang nantinya akan mendapatkan balasan dari apa yang telah mereka kerjakan selama ini. Kini saatnya kita untuk menanti Hari Kemenangan...

SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI
1428 HIJRIAH




Lihat Kartu Ucapan Lainnya
(KapanLagi.com)


MINAL AIDZIN WAL FAIDZIN
MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN


WASSALAM

PANJOEL

Cara Alternatif Rebus Telur ( Banyak jalan menuju Roma )

Monday, October 08, 2007

Dear all....

Pernahkah Anda mengalami masalah ketika akan membuat telur rebus, air sulit dicari dan kompor pun tiada ?

Ada cara baru yang effisien dengan memaksimalkan manfaat HandPhone Anda. Tahu caranya ? Berikut tipsnya :

Dibutuhkan :
o 1 butir telur dan 2 ponsel
o 65 menit percakapan dari 1 ponsel ke yang lainnya

Set up seperti pada gambar




Kita mulai panggilan antara kedua ponsel selama kurang lebih 65 menit;

15 menit pertama tidak terjadi apa-apa…

Setelah 25 menit telur mulai hangat, setelah 45 menit ;

telur sudah panas; dan setelah 65 menit telur matang…




Kesimpulan:

Jika radiasi gelombang mikro yang dipancarkan oleh ponsel mampu memodifikasi protein dalam telur itu. Bayangkan apa yang terjadi dengan protein dalam otak kita ketika kita bicara melalui ponsel.

Jangan tunda lagi. Segera beritahu informasi ini kepada teman/sanak keluarga/handai taulan.

Dengan Anda mau meluangkan sedikit waktu, Anda telah menyelamatkan orang-orang di sekitar Anda dari bahaya yang mematikan ini.

Indahnya hidup berbagi dan peduli terhadap sesama !

Salam Peduli,.....

Syukuran Blog Baru

Monday, October 01, 2007

Uugh...ga tahu knapa blog wa yang lama error. Pikir domainnya yang bermasalah tanpa berdosa wa pengen balik lagi makai domain blogger, tapi apa daya, tetap tak berhasil...Akhirnya punya ide buat ganti nama domain dan tentunya domain yang lama di delete dulu. Tapi perkiraan wa salah !! Semua hancur...Blog lama tak bisa di buka lagi...

Sekarang terpaksa wa musti bikin blog baru...

WELCOME TO MY NEW BLOG


Sering- sering mampir ya...

Recent Post

My Blog Follower(s)

  © Blogger template Columnus by Ourblogtemplates.comModified By Panjoel 2008

Back to TOP